ZenFoneGo ZB690KG Phablet 6,9″ terbaru ASUS

Pada event Zenvolution di Bali Nusa Dua Convention Center Rabu (7/9/2016), ASUS menghadirkan lini terbaru dari ZenFone Go dengan model ZenFone Go ZB690KG. Berbeda dengan varian ZenFone Go terdahulu, ZenFone Go ZB690KG hadir dengan layar berukuran ekstra lega yakni 6,9 inci.

zenfone-go-fablet Hadir dengan keunggulan desain trendi untuk pengguna masa kini, ASUS ZenFone Go ZB690KG dilengkapi fitur ASUS Visual Master untuk tampilan layar yang memuaskan. Pengguna juga dimudahkan untuk berkomunikasi ataupun menikmati layanan data dengan ketersediaan dual SIM slot serta dengan baterai berkapasitas besar.

“ASUS ZenFone Go merupakan lini produk yang paling populer di Indonesia, sebut Jerry Shen, Chief Executive Officer ASUS. “Untuk itu kita juga menghadirkan inovasi-inovasi dan terobosan baru di lini produk tersebut. Salah satunya adalah dengan menawarkan perangkat phablet dengan ukuran layar yang lega di lini ZenFone Go,” sebutnya.

Desain Trendi untuk Pengguna Masa Kini

ASUS ZenFone Go ZB690KG menggunakan metallic-coated frame untuk mempercantik tampilan bodynya. Lapisan metallic-coated frame dekoratif tersebut dibuat menggunakan teknologi yang disebut Non Conductive Vacuum Metallization (NCVM). Dengan metode ini, lapisan metallic memiliki kualitas lebih tinggi dan mampu melindungi display dengan lebih baik.

Pada sisi phablet, ASUS juga mendesainnya dengan ergonomic rounded edges yang menawarkan pengalaman menggenggam yang lebih baik. Desain rounded edges ini juga berkontribusi terhadap kesan dan tampilan premium dari ZenFone Go terbaru tersebut.

Hadir dengan dua pilihan warna yang elegan, yakni Glacier Gray dan Pearl White, ASUS ZenFone Go ZB690KG menggunakan bezel frame dengan warna yang sama dengan back case-nya.

ASUS Visual Master untuk Tampilan Memuaskan

ASUS ZenFone Go ZB690KG memiliki fitur yang disebut dengan VisualMaster untuk menghadirkan pengalaman visual yang kaya, yang tidak tersedia pada phablet terjangkau lainnya. Adapun VisualMaster sendiri terdiri dari ASUS TruVivid, ASUS Splendid, Bluelight Filter dan juga IPS Display.

ASUS TruVivid merupakan teknologi yang bertujuan untuk meningkatkan kejelasan serta kecerahan display, serta responsivitas layar saat disentuh. Di sini, ASUS mengurangi dari enam lapis komponen layar hingga menjadi dua lapis serta satu lapis full-lamination. Air gap juga dihilangkan dengan mengombinasikan kaca dengan panel sentuh. Metode ini juga menawarkan transparansi optik yang mencapai lebih dari 94% dibanding arsitektur tradisional. Hasilnya, kejernihan warna dan kecerahan akan meningkat.

Fitur Bluelight Filter dibuat untuk mengurangi kelelahan mata dengan meminimalisir sinar warna biru di layar. Meskipun warna biru diminalisir, secara keseluruhan Bluelight Filter ini tetap mampu menampilkan warna lain dengan sangat baik dibandingkan filter cahaya biru yang tersedia pada umumnya.zenfone-go-fablet2

Fitur lain, yakni IPS display mampu menghadirkan reproduksi warna yang lebih akurat. Selain itu, display IPS juga membuat pengguna dapat menyaksikan konten di layar tanpa mengalami degradasi warna meski dilihat dari berbagai sudut pandang, hingga 178 derajat.

Dari sisi kamera, ASUS ZenFone Go ZB690KG menyediakan kamera PixelMaster 2.0 dengan resolusi 8MP serta apertur yang besar yakni f/2.0. Fitur tersebut dapat menyempurnakan pengambilan foto di kondisi pencahayaan redup dan dapat mengurangi noise hingga 400 persen dan meningkatkan kontras hingga 200 persen. Fitur kamera seperti ini, apalagi didukung oleh banyaknya modus pemotretan, jarang tersedia pada perangkat yang dipasarkan di harga sangat terjangkau.

Dual SIM Dual Standby dengan Baterai Besar

Untuk berkomunikasi, ASUS ZenFone Go ZB690KG menyediakan dua slot SIM card berfitur Dual SIM Dual Standby (DSDS). Pengguna bisa memilih salah satu SIM card yang tersimpan di dalam perangkat ini untuk komunikasi data dan voice call. Adapun SIM card lainnya dapat digunakan murni untuk panggilan suara.

Kedua slot tersebut mendukung konektivitas 2G dan 3G HSPA dan menawarkan kecepatan download/upload 21,1/5,76Mbps. Pengguna tidak perlu memindahkan kartu SIM yang terpasang karena kedua slot sudah mendukung konektivitas data, tinggal set SIM card mana yang akan digunakan sebagai default.

Pengguna juga tidak perlu khawatir kehabisan daya saat melakukan telekomunikasi voice, data ataupun menikmati konten multimedia.ZenFone Go ZB690KG menggunakan prosesor octa core yang hemat energi, yakni Qualcomm Snapdragon 200 dengan kecepatan 1,2GHz. Untuk masok daya, ASUS menyediakan baterai lithium-polymer sebesar 3480mAh.

Secara teoritis, kombinasi baterai dengan CPU dan display yang digunakan mampu menghadirkan masa aktif hingga 12,5 jam untuk browsing lewat jalur 3G, 16 jam browsing menggunakan WiFi, ataupun 20 jam berbicara non stop di jaringan 3G.

zenfone-go-fablet-harga

Harga Banderol

Jerry Shen juga mengumumkan harga banderol untuk phablet ASUS ZenFone Go ZB690KL 6 inci dengan harga Rp1.499.000. Phablet ini baru akan beredar di pasaran tanah air sekitar Oktober 2016 nanti. Silakan ditunggu.

 

Model ASUS ZenFoneGo ZB690KG
CPU Qualcomm Snapdragon 200quad core 64-bit 1,2GHz
GPU Adreno 302400MHz
RAM 1GB
Storage 8GB + 5GB ASUS Webstorage
Micro SD Yes (up to 128GB)
Connectivity 802.11b/g/n, Wi-Fi Direct, Bluetooth 4.0
Network GSM 850 / 900 / 1800, HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100

Up to 21.1/5.76 Mbps DL/UL

SIM Card Dual Micro SIM
Navigation GPS, AGPS, GLONASS, BDS
Display 6.9″ HD IPS Display (1024×600)
Video HD 1280x720p recording
Battery 13.3W, 3480mAh, non-removable polymer battery
Main Camera 8MP PixelMaster Camera with f/2.0 aperture
Front Camera 2MP
Sensor Accelerometer, E-Compass, Proximity, Ambient-light
OS Brand-new ASUS ZenUI with Android 5.1 Lollipop
Dimension 101.4 x 187.96 x 8.85mm
Weight 265g
Share Button