SCTV Kembali Gelar Miss Celebrity Indonesia 2014

logo-miscel
Halo Dara-dara cantik Makassar!
SCTV bersama Ellips Hair Care kembali menggelar Miss Celebrity 2014. Audisi untuk Makassar dan sekitarnya akan dilaksanakan pada Sabtu, 6 September 2014 di Mal Panakkukang mulai jam 10.00 wita.
Mau ikutan? Boleh tapi baca dulu persyaratannya ya…
Persyaratan Umum:

  • Perempuan, belum pernah menikah, sehat jasmani dan rohani, berusia 16-23 tahun, melampirkan KTP / Akta Kelahiran / KK sebagai bukti.
  • Tinggi minimal 158 cm, badan proposional.
  • Bebas Narkoba.
  • Sertakan 3 foto terbaru Anda, berwarna, terdiri dari foto close-up dari depan, samping, dan seluruh badan (lihat contoh di bawah). Foto dicetak ukuran 5R (12x18cm) di atas kertas mengkilap (glossy).
  • Pemotretan dilakukan tanpa filter/soft focus/diffuser dan berlatar belakang putih. Tulis nama, alamat, dan no telp / HP anda di belakang masing-masing foto.
  • Pemilihan ini tertutup bagi keluarga karyawan SCTV dan PT. Kinocare Era Kosmetindo.
  • Peserta wajib mentaati dan tunduk pada persyaratan dan ketentuan yang ditetapkan. oleh panitia penyelenggara.
Persyaratan Khusus:

  • Tidak sedang terikat kontrak atau kesepakatan, baik secara lisan maupun tertulis, untuk menjadi model iklan, presenter, pemain sinetron dan film.
  • Bila terpilih sebagai Grand Finalis:
    • Wajib mengikuti karantina dan acara Grand Final yang akan dilangsungkan di Jakarta.
    • Wajib menandatangani kontrak dengan Panitia Penyelenggara (apabila menjadi pemenang).
  • Saat ini tidak tercatat sebagai peserta perlombaan/kontes sejenis.
Catatan:

  • Berkas yang diterima panitia tidak dikembalikan.
  • Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
MisCel
Kamu bisa mengambil formulir pendaftarannya di Radio SPFM Jalan Macan No. 21 Makassar mulai sekarang. Atau kalau mau daftar online juga bisa di siniĀ  dan bisa dowload formulirnya di sini.
Share Button